Megapolitan . 06/02/2025, 11:48 WIB
Penulis : Afdal Namakule | Editor : Afdal Namakule
Vika Agustina 16 tahun asal Cianjur
Rahmat Gunawan 53 tahun asal Sukabumi.
Kapolresta Bogor Kota Kombes Eko Prasetyo menyatakan korban kecelakaan maut di Gerbang Tol (GT) Ciawi 2, mengakibatkan sebanyak enam unit kendaraan mengalami kerusakan, tiga diantaranya rusak terbakar termasuk truk penabrak dan dua mobil penumpang di depannya dan tiga lainnya ringsek.
Truk penabrak mengangkut galon air kemasan. Sementara lima mobil penumpang di depannya terdiri atas jenis mobil Avanza, Xenia, Jazz, Innova Reborn, dan Sigra.
Mobil-mobil yang terbakar dan ringsek tersebut berada di pos Polresta Bogor Kota yang tak jauh dari GT Ciawi 2.
Kombes Eko menjelaskan, peristiwa kecelakaan di ruas jalan Tol Bogor Jakarta tepatnya di Gate Tol Ciawi 2 terjadi pada Selasa sekitar pukul 23.30 WIB.
Saat itu truk dengan muatan galon melaju dari arah Ciawi menuju Jakarta, kemudian mengalami rem blong tepat di gerbang tol.
"Diduga kendaraan tersebut mengalami gagal fungsi rem (rem blong) sehingga menabrak rangkaian kendaraan yang sedang melakukan transaksi (pembayaran e-tol) tiga kendaraan hancur terbakar, tiga kendaraan lainnya mengalami kerusakan," ujar Kombes Eko.
Satlantas Polresta Bogor Kota telah membuka kembali Gerbang Tol Ciawi yang sempat ditutup karena keperluan evakuasi kendaraan dan korban kecelakaan. (*)
PT.Portal Indonesia Media