Megapolitan . 08/02/2025, 18:49 WIB

Nusron Akan Beri Rp25 Juta untuk 5 Warga yang Rumahnya Digusur PN Cikarang

Penulis : Mihardi  |  Editor : Mihardi

fin.co.id - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid bakal memberikan uang kerohiman kepada pemilik lima bidang tanah di Desa Setia Mekar, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, yang bangunannta digusur oleh juru sita Pengadilan Negeri (PN) Cikarang. Uang kerohiman itu sebesar Rp25 juta per orang yang berasal dari uang pribadinya sendiri.

"Sebagai bukti empati dan komitmen kami kepada ibu-ibu korban penggusuran, dari saya pribadi nanti akan kami bantu masing-masing Rp25 juta," kata Nusron di Bekasi, Jumat 7 Febuari 2025.

Mendengar hal itu, para korban langsung tersenyum gembira. Mursiti pun langsung memeluk Nusron dan kemudian memeluk warga lainnya.

Mursiti mengaku bersyukur dengan bantuan ini. "Pak, terima kasih pak," ucap Mursiti.

Wajah para pemilik rumah di Tambun Selatan yang digusur secara tidak sah tampak berseri-seri karena kegembiraan dan kelegaan setelah menerima jaminan dari Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid mengenai dukungan perbaikan rumah.

Pengadilan Negeri Kelas II Cikarang secara keliru memerintahkan penggusuran sedikitnya lima rumah dari lahan seluas 3,6 hektar yang terletak di Desa Setia Mekar, Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi pada Kami, 30 Januari 2025.

Kelima warga yang rumahnya dibongkar yakni Asmawati (69), pemilik Alfamart dengan lahan seluas 230 meter persegi, Yaldi pemilik bengkel mobil (56) seluas 150 meter persegi, dan Siti Mulhijah (44) pemilik rumah. Kemudian, Mursiti (60) pemilik warteg seluas 137 meter persegi, dan satu bangunan lagi dahulunya adalah sebuah warung makan yang sudah diagunkan ke Bank Perekonomian Rakyat Wingsati.

Dalam kesempatan itu juga, Nusron mengecek SHM milik warga dan melihat lokasi ruko tempat usaha mereka yang sudah menjadi reruntuhan. Reruntuhan ini jaraknya 500 meter dari perumahan Cluster Setia Mekar Residence 2.

(Dimas Rafi)

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com