Ekonomi . 28/04/2025, 11:38 WIB
Penulis : Sigit Nugroho | Editor : Sigit Nugroho
fin.co.id - Harga emas Antam Logam Mulia kembali bergerak turun di awal pekan ini. Berdasarkan informasi dari Logammulia.com, Senin, 28 April 2025, harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang dijual di Butik Emas Antam dibanderol Rp1,960 juta per gram. Angka ini turun Rp5.000 dibandingkan dengan harga jual pada hari sebelumnya.
Tak hanya harga jual, nilai buyback atau harga jual kembali emas Antam juga ikut terkoreksi Rp5.000 menjadi Rp1,809 juta per gram.
Berikut rincian harga emas Antam Logam Mulia yang berlaku di Butik Antam per 28 April 2025:
Penurunan harga ini bisa menjadi momen menarik bagi kamu yang berencana menambah koleksi emas sebagai investasi.
Sementara itu, harga emas Antam yang dijual di PT Pegadaian (Persero) terpantau stabil, tanpa perubahan harga dibandingkan hari sebelumnya.
Untuk berat 1 gram, emas Antam dijual di Pegadaian seharga Rp2,048 juta. Harga ini lebih tinggi dibandingkan dengan harga di Butik Antam. Pegadaian juga menyediakan pilihan emas UBS dan Galeri 24.
Meski harga emas Antam Logam Mulia di Butik Antam mengalami penurunan, stabilnya harga di Pegadaian menunjukkan bahwa fluktuasi harga bisa berbeda antar penyedia. Untuk itu, penting bagi calon investor untuk membandingkan harga dari berbagai sumber sebelum memutuskan untuk membeli. (*)
PT.Portal Indonesia Media