Megapolitan . 28/10/2025, 07:30 WIB

Sungai Ciliwung Meluap, 20 RT di Jakarta Terendam Banjir

Penulis : Afdal Namakule  |  Editor : Afdal Namakule

fin.co.id - Banjir kembali melanda sejumlah wilayah Jakarta pada Selasa pagi 28 Oktober 2025. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sedikitnya 20 rukun tetangga (RT) di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur tergenang air akibat luapan Sungai Ciliwung.

“Banjir merendam 20 RT di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur,” ujar Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta Mohamad Yohan di Jakarta, Selasa.

Yohan menjelaskan, hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur kawasan DKI Jakarta dan sekitarnya menyebabkan debit air di Bendung Katulampa naik hingga berstatus Waspada (Siaga 3) pada Senin malam pukul 19.00 WIB.

Tak lama berselang, Pos Pantau Depok juga mencatat status Waspada/Siaga 3 pada pukul 21.00 WIB. Kondisi tersebut membuat debit air Sungai Ciliwung meningkat dan menimbulkan genangan di sejumlah titik.

“Penyebab banjir karena Sungai Ciliwung meluap setelah hujan yang terjadi di Jakarta dan sekitarnya,” kata Yohan.

Hingga pukul 06.00 WIB, wilayah yang masih tergenang antara lain:

Jakarta Selatan (2 RT)

Kelurahan Pejaten Timur: 2 RT, dengan ketinggian air mencapai 60 cm.

Jakarta Timur (18 RT)

Kelurahan Bidara Cina: 5 RT, ketinggian air 100–120 cm

Kelurahan Kampung Melayu: 4 RT, ketinggian air 100 cm

Kelurahan Balekambang: 1 RT, ketinggian air 40 cm

Kelurahan Cawang: 5 RT, ketinggian air 100 cm

Kelurahan Cililitan: 3 RT, ketinggian air 80–90 cm

BPBD DKI masih melakukan pemantauan dan berkoordinasi dengan kelurahan setempat untuk membantu warga terdampak serta memastikan kondisi air berangsur surut.

Share artikel ini :

TERKINI

TERPOPULER

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com