Megapolitan . 17/11/2025, 20:10 WIB

Polres Metro Tangerang Kota Gelar Operasi Zebra Jaya 2025, Sasar Pelanggaran Pemicu Kecelakaan

Penulis : Rikhi Ferdian Herisetiana  |  Editor : Rikhi Ferdian Herisetiana

fin.co.id -  Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya, memulai Operasi Zebra Jaya 2025 yang akan berlangsung selama 14 hari, mulai hari ini, Senin, 17 November 2025, hingga Minggu, 30 November 2025.

Operasi Operasi Zebra Jaya 2025 bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas serta menciptakan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.

Kepala Satlantas (Kasat Lantas) Polres Metro Tangerang Kota, AKBP Nopta Histaris Suzan, menjelaskan bahwa operasi ini menyasar sejumlah pelanggaran yang paling sering memicu kecelakaan lalu lintas. Pihaknya menargetkan peningkatan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas.

"Sebanyak 165 personel gabungan dilibatkan dalam Operasi Zebra 2025. Titik-titik pelaksanaan operasi dilakukan di seluruh ruas jalan protokol di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota, dengan prioritas di Jalan Jend. Sudirman, Jl. Kisamaun Pasar Lama, Jl. Perintis Kemerdekaan, dan Jl. Frontage," ujar AKBP Nopta usai apel.

Selain itu, petugas juga akan menempatkan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) Mobile di lokasi-lokasi tertentu.

AKBP Nopta menjelaskan bahwa dalam Operasi Zebra Jaya 2025, polisi akan melakukan peneguran dan penindakan terhadap jenis pelanggaran lalu lintas kasat mata, antara lain aksi balap liar, melawan arus, berkendara sambil menggunakan handphone, pengendara di bawah umur, tidak menggunakan sabuk keselamatan (safety belt), dan tidak menggunakan helm saat berkendara.

AKBP Nopta menambahkan bahwa penggunaan ETLE tetap berjalan seperti biasa dan sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP). Petugas di lapangan akan lebih mengedepankan tindakan preventif dan preemtif, serta melaksanakan Operasi Zebra secara humanis dengan mengedepankan edukasi keselamatan berlalu lintas.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol. Dr. Raden Muhammad Jauhari, berharap masyarakat memahami bahwa keselamatan berlalu lintas adalah tanggung jawab bersama.

TERKINI

TERPOPULER

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com