Megapolitan . 18/11/2025, 17:47 WIB

Hujan Deras Guyur Jakarta, Tiga Ruas Jalan Terendam Banjir Hingga 50 Cm

Penulis : Tuahta Aldo  |  Editor : Tuahta Aldo

fin.co.id - Kota Jakarta kembali diguyur hujan deras pada siang hingga sore hari, sehingga memicu banjir di sejumlah titik Ibukota.

Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta pada pukul 14.00 WIB, tiga ruas jalan terendam dengan ketinggian air antara 10 hingga 50 sentimeter.

"BPBD mencatat saat ini tiga ruas jalan tergenang," ungkap Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulis.

BPBD menyebutkan, luapan dari Kali Mampang menjadi penyebab utama genangan yang merambah ke beberapa kawasan permukiman dan jalan umum.

Kondisi ini membuat akses warga di sekitar lokasi sedikit terganggu, untuk mengatasi banjir tersebut, BPBD DKI Jakarta telah mengerahkan petugas ke lokasi guna memonitor kondisi lapangan.

"BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam nonstop," ucapnya.

Selain itu, BPBD juga berkoordinasi dengan Dinas Sumber Daya Air, Dinas Bina Marga, dan Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan air serta mempercepat surutnya genangan.

Berikut tiga titik banjir di Jakarta siang ini berdasarkan data BPBD pukul 14.00 WIB :

  • Jalan Srengseng Raya, Kelurahan Srengseng.
  • Jalan Pondok Karya, Kelurahan Pela Mampang.
  • Jalan Kemang Utara IX, Kelurahan Duren Tiga.

Hingga saat ini, petugas masih memantau kondisi cuaca serta potensi penambahan titik genangan. Warga diimbau tetap waspada, serta memantau informasi resmi dari pemerintah daerah.

TERKINI

TERPOPULER

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com