Hukum dan Kriminal . 18/11/2025, 14:16 WIB
Penulis : Mihardi | Editor : Mihardi
fin.co.id - Dugaan tindak pembunuhan terjadi di kawasan Condet, Jakarta Timur, Senin, 17 November 2025 malam. Peristiwa tersebut menewaskan satu orang dan melukai seorang lainnya.
Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Timur, AKBP Dicky Fertoffan, membenarkan adanya dua korban dalam insiden tersebut. Korban berinisial M meninggal di lokasi dengan luka tikam di leher, sementara A mengalami luka tusuk di bagian punggung.
"Iya betul (ada dugaan pembunuhan, red), Korban ada dua," katanya kepada wartawan, Senin, 17 November 2025 malam.
Cekcok Berujung Penikaman
Kapolsek Kramat Jati, AKP Pesta Hasiholan Siahaan, menjelaskan bahwa kejadian berlangsung sekitar pukul 18.30 WIB. Berdasarkan pemeriksaan awal, insiden bermula dari pertengkaran antara pelaku dan korban.
“Sementara kita masih lakukan penyelidikan. Sementara luka tusuk di leher sebelah kiri. Korban luka di punggung sebelah kanan,” jelasnya.
Ia menambahkan bahwa para korban bukan warga sekitar, sedangkan pelaku diduga menghuni kos di wilayah Jalan Raya Condet. Polisi masih mendalami hubungan di antara mereka.
"Korban itu bukan orang sana, orang luar. Diduga pelaku ngekos di daerah Jalan Raya Condet. Untuk sementara hanya cekcok mulut saja. Belum berani kita simpulkan," ujarnya.
Pelaku Ditangkap di Lokasi
Tak lama setelah kejadian, warga melaporkan insiden tersebut ke pihak berwajib. Polisi yang tiba di lokasi langsung mengamankan terduga pelaku berinisial R.
"Kemudian tersangka diamankan pada saat di lokasi, langsung dibawa ke Polres. Dilakukan berita acara interogasi," ucapnya.
Korban A saat ini menjalani perawatan di RS Kramat Jati, sementara korban M dinyatakan meninggal dunia di tempat kejadian.
“Sampai saat ini kita masih proses lidik terkait perkara yang dimaksud,” terangnya.
(Rafi Adhi)
PT.Portal Indonesia Media