Internasional

151 Orang Terluka Akibat Gempa 6,2 Magnitudo Guncang Istanbul Turki

news.fin.co.id - 24/04/2025, 08:46 WIB

Ilustrasi gempa

fin.co.id -  Gempa dengan kekuatan 6,2 magnitudo guncang Istanbul, Turki pada Rabu mala WIB, demikian dilaporkan surat kabar Yeni Safak.

Presidensi Manajemen Bencana dan Darurat Turki (AFAD) juga telah mengonfirmasi guncangan gempa itu.

Setelah gempa itu, menyusul gempa susulan lebih dari 30 kali gempa denga magnitudo 2 hingga 5

Advertisement

Deretan gempa itu menyebabkan warga berhamburan ke jalan, serta menyebabkan pemadaman listrik dan gangguan internet, menurut laporan koresponden RIA Novosti.

Warga menunggu hingga getaran mereda sebelum berlari keluar dari gedung melalui tangga darurat.

Lalu, pada pukul 13.03 waktu setempat, gempa susulan kembali terasa, meskipun dengan intensitas yang lebih lemah, sehingga menyebabkan orang-orang menjauh dari bangunan.

Sementara itu, Badan Manajemen Bencana Turki (AFAD) mengatakan gempa susulan dengan magnitudo 4,4 dirasakan di Istanbul setelah gempa utama.

151 Orang Terluka

Advertisement

Otoritas Provinsi Istanbul pada Rabu menyatakan total 151 orang terluka akibat gempa dahsyat yang terjadi di kota terbesar Turki itu.

"Ada 151 korban yang menjalani perawatan medis di rumah sakit; mereka melompat dari ketinggian karena panik. Tidak ada ancaman terhadap nyawa mereka," demikian pernyataan pemerintah provinsi Istanbul dalam siaran pers.

Pihak berwenang juga melaporkan runtuhnya sebuah bangunan kosong di distrik Fatih, pusat kota Istanbul, namun tidak ada yang terluka. *

Afdal Namakule
Penulis