Viral . 24/04/2025, 10:29 WIB
Penulis : Afdal Namakule | Editor : Afdal Namakule
fin.co.id - Partai Gerindra mendukung langka tegas Kapolda Riau untuk mencopot Kapolsek Bukit Raya, Kompol Syafnil buntut kasus pengeroyokan seorang wanita oleh Debt Collector di halaman Polsek Bukit Raya, Pekanbaru, pada 19 April 2025.
Kasus pengeroyokan itu viral di media social dan menuai kecaman sejumlah pihak. Tampak dari rekaman video ang beredar, korban dikeroyok dan kendaraannya dirusak tepat di depan kantor polisi.
Ironisnya, beberapa anggota polisi yang berada di lokasi justru tidak bertindak, dan hanya merekam kejadian tersebut.
Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Riau yang juga merupakan Anggota Komisi III DPR RI, Muhammad Rahul menilai, keputusan mencopot Kapolsek merupakan langkah yang penting guna memperbaiki citra kepolisian.
“Saya sepenuhnya mendukung langkah Kapolda Riau. Pencopotan Kapolsek Bukit Raya adalah langkah yang sangat diperlukan untuk memperbaiki citra institusi kepolisian, yang seharusnya selalu responsif dalam menangani situasi yang mengancam ketertiban dan keamanan masyarakat,” ujar Rahul, dikutip keterangannya tertulis, Kamis 24 April 2025.
Ia menegaskan bahwa insiden ini menunjukkan pentingnya kepemimpinan yang sigap dalam situasi darurat, serta komitmen kepolisian dalam menegakkan hukum secara adil dan tegas.
“Tindakan yang diambil Kapolda Riau adalah bukti bahwa kepolisian tidak mentolerir kelalaian atau tindakan yang merugikan masyarakat. Ini adalah bentuk tanggung jawab yang harus diambil untuk memperbaiki pengawasan dan penegakan hukum,” lanjutnya.
Kapolda Riau diketahui telah menangkap empat pelaku pengeroyokan, sementara tujuh orang lainnya masih dalam pengejaran. Langkah cepat aparat ini mendapat apresiasi dari Muhammad Rahul.
“Penegakan hukum yang cepat dan tepat adalah cermin dari profesionalisme kepolisian kita. Saya yakin dengan langkah yang diambil ini, masyarakat akan kembali percaya pada kemampuan kepolisian untuk melindungi mereka,” tambahnya.
Sebagai anggota Komisi III DPR RI yang membidangi hukum dan keamanan, Rahul menegaskan komitmennya untuk terus mengawal proses hukum terhadap para pelaku.
“Saya akan terus mengawasi proses hukum yang sedang berjalan, dan memastikan bahwa pelaku mendapatkan hukuman yang setimpal sesuai dengan hukum yang berlaku,” tegasnya.
Di akhir pernyataannya, Muhammad Rahul mengajak masyarakat untuk terus mendukung aparat kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban.
“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, serta memberikan dukungan kepada aparat penegak hukum dalam melaksanakan tugas mereka dengan baik,” pungkasnya. *
PT.Portal Indonesia Media