Megapolitan . 28/04/2025, 07:53 WIB

Profil Brando Susanto, Anggota DPRD DKI dari PDIP yang Meninggal Saat Memberi Sambutan di Acara Halalbihalal

Penulis : Afdal Namakule  |  Editor : Afdal Namakule

fin.co.id – Kabar duka datang dari DPRD DKI Jakarta. Brando Susanto, anggota legislatif dari Fraksi PDIP, meninggal dunia saat menghadiri acara Halalbihalal DPD PDIP di Jakarta International Velodrome, Jakarta Timur.

Brando menghembuskan napas terakhir ketika sedang memberikan sambutan di acara tersebut. Insiden itu terjadi di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, pada Minggu kemarin.

"Saya baru mendapatkan kabar. Kalau sahabat kita Brando meninggal dunia," ujar Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung saat dikonfirmasi, Minggu 27 April.

Setelah insiden, Brando segera dibawa ke RS Columbia Asia Pulomas untuk mendapatkan pertolongan medis.

Sayangnya, nyawanya tidak berhasil diselamatkan dan Brando dinyatakan meninggal dunia.

Dalam pernyataannya, Gubernur Pramono mengenang Brando sebagai sosok yang berdedikasi dan tetap bekerja keras hingga akhir hayatnya.

"Yang dilakukan sahabat kita. Saudara kita Brando merupakan contoh bagi kita semua. Bekerja sampai dengan akhir hayatnya," kata Pramono.

Ia juga mengajak seluruh kader PDIP yang hadir di Velodrome untuk mendoakan almarhum. Setelah kejadian tersebut, acara Halalbihalal DPD PDIP DKI Jakarta dihentikan.

"Dalam kesempatan ini. Saya ingin mengucapkan duka yang mendalam," ujar Pramono.

Diketahui, Brando yang menjabat sebagai ketua panitia acara, tiba-tiba terjatuh saat tengah menyampaikan sambutan sekitar pukul 13.32 WIB. Sebelumnya, ia sempat menyapa seluruh kader PDIP yang hadir.

Tidak lama setelah memberikan sambutan, Brando jatuh. Sejumlah kader yang berada di atas panggung langsung memberikan pertolongan darurat.

Brando kemudian segera dievakuasi dari atas panggung dan dibawa ke rumah sakit terdekat. Namun upaya penyelamatan tidak berhasil.

Brando Susanto lahir di Jakarta pada 21 September 1977. Ia dikenal aktif berorganisasi sejak masa kuliah di Universitas Parahyangan, Bandung.

Mengutip situs resmi DPRD DKI Jakarta, semasa kuliah, Brando pernah menjabat sebagai Ketua Himpunan Mahasiswa Fisip Universitas Parahyangan. Pria yang berdomisili di Pademangan, Jakarta Utara ini juga pernah menjadi Ketua Koperasi Keluarga Besar Mahasiswa Unpar.

Dalam perjalanan politiknya, Brando aktif di PDIP dan sempat menjabat sebagai Sekretaris DPC PDIP Jakarta Utara. Selain itu, ia juga memimpin DPD Taruna Merah Putih Jakarta, organisasi sayap PDIP. *

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

Email:fajarindonesianetwork@gmail.com