Megapolitan

Dukung Pembangunan Jakarta, Gerindra DKI: Tidak Ada Pilah-pilah Politik

news.fin.co.id - 17/04/2025, 20:16 WIB

Ketua DPD Partai Gerindra Jakarta, Ahmad Riza Patria di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis 17 April 2025. Foto: Cahyono

fin.co.id - Ketua DPD Partai Gerindra Jakarta, Ahmad Riza Patria mendukung Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Menurutnya, siapa pun yang menjadi Gubernur DKI Jakarta merupakan pemimpin rakyat.

Maka itu, kata Riza, tidak ada lagi yang namanya pilah-pilah politik. Bukan rahasia lagi, antara Gerindra dan PDIP bersebrangan politik saat Pemilu Presiden maupun Pilkada 2024.

Kendati demikian, Riza menegaskan, hubungan Gerindra dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berjalan baik.

"Ya Gerindra tentu mendukung pembangunan DKI Jakarta. Ya siapa pun yang menjadi pemimpin adalah pemimpin rakyat, pemimpin wilayah," kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis 17 April 2025.

Advertisement

Riza mencontohkan seperti Presiden Prabowo Subianto yang merangkul seluruh golongan meski yang bersebrangan politik dengannya.

"Jadi tidak ada lagi pilah-pilah politik, semua seluruh rakyat Indonesia menjadi perhatian dan didukung," kata Riza.

Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Wamendes PDTT) ini mengatakan, suasana politik di Indonesia khususnya di Jakarta akan berjalan kondusif. Sehingga pembangunan di Jakarta dapat berjalan baik dan masyarakat bisa mendapatkan kesejahteraan dan keadilan.

Di sisi lain Riza mengatakan, dirinya berkunjung ke Balai Kota DKI Jakarta untuk bersilaturahmi dengan Gubernur Pramono. "Silaturahmi lebaran kan belum. Belum pernah ketemu lebaran ya baru ini ya," katanya.

(Cahyono)

Advertisement

Mihardi
Penulis