Penyidik juga melakukan uji laboratorium bukti pembayaran SPP semester 2 milik Jokowi. Hasilnya, ditemukan bahwa stempel adalah identik dan sama dengan pembanding.
Selain itu, penyidik juga melakukan uji laboratorium surat permohonan izin atau her registrasi semester 2 tahun Ajaran 81-82 atas nama Joko Widodo pada tanggal 12 Januari 1982.
Hasilnya ditemukan bahwa stempel adalah identik atau produk yang sama dengan pembanding.
4. Temukan Surat Keterangan Lulus Ujian Praktek Jokowi
Penyidik menemukan adanya surat keterangan lulus ujian praktek Jokowi pada tahun 1984 yang diarsipkan oleh Fakultas Kehutanan UGM.
Dari dokumen uraian ujian dan praktek tingkat sarjana atas nama Joko Widodo nomor mahasiswa 1681/KT di dalam juga menjelaskan telah dilaksanakan pekerjaan praktek tingkat 1 sampai dengan subskripsi ditemukan bahwa Jokowi Kuliah lapangan 1 lama 1 hari di Banjarrejo-Ngawi pada tahun 1980; Kuliah lapangan lama 3 hari di Baturaden dan Cilacap pada tahun 1982;
Baca Juga
Selain itu, Jokowi juga melakukan inventarisasi hutan lama 6 hari di Banjarrejo tahun 1982; Praktek umum lama 2 bulan di Madiun, Cepu, dan Rembang pada tahun 1983; KKN lama 3 bulan di Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali pada tahun 1983; melakukan problema kehutanan selama 3,5 bulan di kotamadya Surakarta pada tahun 1984-1985; dan kemudian adanya daftar nilai sarjana atas nama Joko Widodo nomor mahasiswa 1681-KT.
5. Uji Laboratorium Berita Acara Ujian Milik Jokowi Identik dengan Pembanding
Penyidik menemukan adanya berita acara ujian atas nama Joko Widodo dengan Nomor mahasiswa 1681 dengan ditanda tangani oleh dosen penguji atas nama Dokter insinyur Sumitro, insinyur Sofyan, insinyur P Burhanuddin dan telah diuji secara laboratis oleh Puslabfor dengan hasil identik dengan pembanding.
6. Uji Laboratorium Skripsi Jokowi dengan Pembanding Skripsi Milik Rekan Senior dan Juniornya
Bareskrim Polri telah melakukan uji laboratorium forensik terhadap skripsi milik Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi). Hasilnya, skripsi milik Jokowi dinyatakan asli.
Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandani Rahardjo Puro mengatakan pihaknya telah melakukan pembanding skripsi dengan junior dan senior.